Pembaharuan GMH ke-XV Bawa Perubahan

Liputan dan Berita
Pembaharuan GMH ke-XV Bawa Perubahan

GemaJustisia.com-Gebyar Muslim Hukum (GMH) XV Tahun 2022 secara resmi dibuka oleh Dekan Fakultas Hukum, Dr. Ferdi. S.H., M.H., di ruangan sidang lantai II dekanat, pada Selasa (25/10).

Pembukaan ini sebagai pertanda dimulainya acara tahunan yang diselenggarakan oleh Lembaga Pengkajian Islam (LPI) Fakultas Hukum Universitas Andalas.

“Menjadikan Generasi Z  yang Qur’ani Di Tengah Zaman Seribu Satu Ideologi” sebagai tema yang diusung pada GMH kali ini. Menurut penjelasan dari ketua pelaksana kegiatan, Muhammad Ikhsan, terdapat makna tersendiri atas pemilihan tema ini yaitu karena Forum Studi Islami (FSI) di Fakultas Hukum ini kurang disorot publik.

“Selain itu, pada masa sekarang banyak milenial yang kurang peduli terhadap kegiatan yang islami, mereka lebih banyak menghabiskan kesehariannya di media sosial dan bermain game. Maka dari itu kami mengajak para generasi muda untuk meningkatkan kepedulian terhadap kajian islami sehingga tidak lunturnya budaya muslim dalam diri,” ujar Ikhsan.

GMH sendiri dilaksanakan selama 3 hari, dimulai sejak Selasa tanggal 25-27 Oktober 2022. Pada tahun ini GMH mengangkat 5 buah cabang perlombaan yang terdiri dari lomba MTQ, MHQ, Lomba Debat, Lomba Cerdas Cermat, dan Lomba Futsal.

Menariknya, pada GMH tahun ini juga diadakan lomba futsal dan cerdas cermat yang di tahun-tahun sebelumnya tidak ada. Selain itu, ruang lingkup cakupan perlombaannya menjadi lebih luas, bukan hanya tingkat Fakultas Hukum Unand saja, tetapi menjangkau hingga ke universitas lain yang ada di Sumatra Barat.

Kegiatan ini diikuti 50 orang peserta dari gabungan setiap perlombaan. Pesertanya tidak hanya berasal dari mahasiswa Fakultas Hukum saja, tetapi juga dari fakultas lain dapat mengikuti ajang perlombaan ini.

Ketua Pelaksana GMH menyebutkan bahwa kemeriahan acara merupakan target awal dalam pelaksanaan kegiatan. “Saya berharap acara lebih baik dari tahun-tahun sebelumnya, lebih meriah lagi dari tahun sebelumnya. Karena peserta untuk tahun ini jauh lebih banyak dari tahun sebelumnya ditambah lagi anggota dari panitia saat ini orang-orangnya lebih aktif dan heboh jadi bisa untuk memeriahkan kegiatan ini,” ujar Ikhsan.

Sebagai kegiatan tahunan yang rutin diadakan LPI, persiapannya sudah diadakan jauh-jauh hari. GMH sendiri persiapannya sudah dimulai semenjak bulan Juli yang lalu dan diawali dengan pemilihan koordinator dan perangkat lainnya.

Agar dapat memeriahkan suatu acara, maka tidak akan lepas dari pendanaan yang cukup besar agar kegiatan dapat berjalan lancar sesuai rencana. “Pendanaan GMH berdasarkan RAB jumlahnya kurang lebih Rp.28 juta, belum termasuk dana yang dikumpulkan melalui proposal yang belum di follow up,” kata ketua pelaksana tersebut.

Dalam mengatasi permasalahan pendanaan, panitia GMH berupaya untuk mencari sponsor lain dari luar fakultas, seperti dengan meminta bantuan dana dari pada alumni, dan juga memfollow up proposal-proposal dari kantor LBH, kantor Advokat, dan lainnya.

Ikhsan berharap semoga penyelenggaraan GMH tahun ini dapat berlangsung lebih baik dan memiliki peserta yang banyak dan antusias pada setiap perlombaan. Disisi lain harapannya agar dapat lebih mengenalkan LPI kepada UKM lain diluar Fakultas Hukum.





Repoter: Rivka Dersel H, Ghaniya Rajwa Z, dan Ummu Arifah

Editor: Resi Nurhasanah







 

 

 

0 Comments

Leave a Reply